ShopTokopedia Mall Resmi Dirilis, Beri Keamanan saat Belanja Online

Oleh: Riyandi (Editor) - 21 July 2024

Tokopedia merilis fitur ShopTokopedia Mall di platform yang sebelumnya bernama TikTok Shop. Melalui fitur terbaru ini Tokopedia ingin membantu para seller agar bisnisnya semakin berkembang, dan membuat para customer di platformnya merasa aman saat berbelanja online.

Perilisan fitur ShopTokopedia Mall dilakukan pada Jumat (19/7/2024) oleh Senior Director Ecommerce Tokopedia dan ShopTokopedia, Stephanie Susilo, dan sejumlah seller-selller lokal yang telah lebih dulu mencoba fitur toko Mall, seperti Somethinc, Aerostreet dan Inthebox.

“Shop Tokopedia Mall membantu pelaku usaha di Indonesia melakukan ekspansi dan ekstraksi bisnis sekaligus meningkatkan kepercayaan dan kenyamanan masyarakat dalam bertransaksi online lewat peluncuran Shop Tokopedia Mall,” kata Stephanie.

Bagi para seller yang ingin mendaftar menjadi toko Mall, ada syarat yang harus dipenuhi seperti mempunyai sertifikat kepemilikan brand atau distribusi resmi, mengikuti program gratis ongkir, menjual produk 100 persen asli dan mengikuti program jaminan gratis 15 hari pengembalian.

Setelah mendaftar, seller bisa mendapatkan sejumlah keuntungan di ShopTokopedia Mall, di antaranya:
1. Badge khusus Mall, badge ini diklaim bisa menaikkan kepercayaan pembeli serta pengelolaan toko atau produk yang lebih eksklusif dan voucher pembelian spesial.
2. Menikmati solusi pemasaran yang lebih baik dan komprehensif untuk mendapat exposure yang lebih tinggi salah satunya menu khusus dan banner utama dan bisa mengikuti prime time eksklusif, salah satunya promo tanggal kembar.
3. Mengalami pertumbuhan bisnis dengan peluang berkali-kali lipat.

Sedangkan untuk customer, beberapa keuntungan berbelanja di ShopTokopedia Mall, seperti, beragam produk kebutuhan harian dengan jaminan 100 persen asli atau original, layanan gratis ongkir dan Gratis 15 hari pengembalian. (Arfi)