Lagi, Supercar Terbaru Jadi Mobil Polisi di Dubai
Naskah: Andi Nursaiful/berbagai sumber, Foto: Dok. MO
Menyusul deretan supercar dari berbagai pabrikan terkemuka, kepolisian Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), kembali menambah koleksi supercar.
Armada mobil patroli terbaru mereka kali ini adalah calon mobil tercepat dunia, Koenigsegg One:1, yang baru bulan lalu dipamerkan di Geneva Motor Show 2014.
Koenigsegg One:1 akan bergabung dengan pemegang rekor mobil tercepat saat ini, Bugatti Veyron, Ferrari FF, Aston Martin One-77, Lamborghini Aventador, Chevrolet Camaro, McLaren MP4-12C, Mercedes-Benz SLS AMG, dan Bentley Continental GT W12. Semua adalah supercar termewah dunia saat ini.
Kepolisian Dubai sejak beberapa tahun terakhir memang dikenal hobi mengoleksi mobil mewah dan supercepat untuk dijadikan kendaraan patroli polisi. Saat ini sudah beredar gambar Koenigsegg One: 1 telah ‘berseragam’ kepolisian UEA hijau putih.
Padahal, supercar itu baru saja debut di ajang Geneva International Motor Show 2014, pada 6-16 Maret 2014 lalu. Mobil yang digadang-gadang bakal jadi mobil tercepat di dunia itu tentu membuat kepolisian Dubai pasti sangat tertarik, sekaligus untuk mendampingi sang pemegang rekor tercepat saat ini, Bugatti Veyron Super Sport, yang sudah lebih dulu bergabung dengan armada kepolisian Dubai.
Koenigsegg One:1 mengusung mesin V8 alumunium V8 berkapasitas 5,0 liter yang mampu menyemburkan daya hingga 1.341 tenaga kuda (986 Kw) dengan torsi maksimal sebesar 1.371 Nm (1.011 lb-ft), pada putaran mesin 6.000 rpm.
Boleh dibilang ini bukan lagi supercar, melainkan ...
Menyusul deretan supercar dari berbagai pabrikan terkemuka, kepolisian Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), kembali menambah koleksi supercar.
Armada mobil patroli terbaru mereka kali ini adalah calon mobil tercepat dunia, Koenigsegg One:1, yang baru bulan lalu dipamerkan di Geneva Motor Show 2014.
Koenigsegg One:1 akan bergabung dengan pemegang rekor mobil tercepat saat ini, Bugatti Veyron, Ferrari FF, Aston Martin One-77, Lamborghini Aventador, Chevrolet Camaro, McLaren MP4-12C, Mercedes-Benz SLS AMG, dan Bentley Continental GT W12. Semua adalah supercar termewah dunia saat ini.
Kepolisian Dubai sejak beberapa tahun terakhir memang dikenal hobi mengoleksi mobil mewah dan supercepat untuk dijadikan kendaraan patroli polisi. Saat ini sudah beredar gambar Koenigsegg One: 1 telah ‘berseragam’ kepolisian UEA hijau putih.
Padahal, supercar itu baru saja debut di ajang Geneva International Motor Show 2014, pada 6-16 Maret 2014 lalu. Mobil yang digadang-gadang bakal jadi mobil tercepat di dunia itu tentu membuat kepolisian Dubai pasti sangat tertarik, sekaligus untuk mendampingi sang pemegang rekor tercepat saat ini, Bugatti Veyron Super Sport, yang sudah lebih dulu bergabung dengan armada kepolisian Dubai.
Koenigsegg One:1 mengusung mesin V8 alumunium V8 berkapasitas 5,0 liter yang mampu menyemburkan daya hingga 1.341 tenaga kuda (986 Kw) dengan torsi maksimal sebesar 1.371 Nm (1.011 lb-ft), pada putaran mesin 6.000 rpm.
Boleh dibilang ini bukan lagi supercar, melainkan ...