Toshiba Hadirkan TV Berukuran 100 Inci, Harganya Rp60 Jutaan

Oleh: Riyandi (Editor) - 22 August 2024

Toshiba TV meluncurkan TV berukuran 100 inci Z670N di Indonesia dengan banderol Rp60 jutaan. Televisi ini untuk mendukung performance dan pengalaman menonton serta bermain game yang lebih maksimal karena didukung dengan teknologi REGZA Engine ZRi, 144Hz refresh rate, dan easy game tuning.

“Kami meluncurkan TV yang sangat ideal untuk kegiatan bermain game dan hiburan di rumah bersama keluarga. Selain menawarkan tontonan di layar yang lebih besar, tv ini juga dibekali dengan teknologi mutakhir,” ungkap Imam, Marketing Manager Toshiba TV Indonesia.

Sebagai merek TV no. 1 Jepang, Z670N disematkan refresh rate 144Hz untuk performa maksimal tanpa gangguan lag, dimana menghadirkan kualitas yang smooth dan detail yang lebih tajam. Dengan kemampuan refresh rate yang tinggi pada TV ini, konsumen dapat menikmati game yang lebih hidup dan bermain lebih lancar.

Selain itu, TV ini memiliki Game Deck, yang memungkinkan konsumen mengatur tampilan TV, ukuran gambar, dan posisi tanpa menutup game-nya. Fitur ini mendukung konsumen untuk menguasai permainan dan meraih kemenangan yang lebih maksimal. Rasakan kecanggihan Auto Low Latency Mode (ALLM) untuk bermain game bebas gangguan dan delay.

Z670N hadir dengan REGZA Engine ZRi, yang merupakan Engine revolusioner AI yang baru diperkenalkan Toshiba dimana secara otomatis dapat mengoptimalkan gambar dan suara berdasarkan apa yang ditonton dan lingkungan sekitar, sehingga menghasilkan pengalaman menonton yang memukau. Selain itu, terdapat Quantum Dot Color yang menciptakan warna yang lebih cerah dan hidup.

TV ini disematkan teknologi Full Array Local Dimming yang mana kontras elemen gelap dan terang menjadi lebih jelas. Konsumen bisa merasakan fitur ini lewat visual pemandangan dengan cahaya dan bayangan, misalnya matahari terbenam. Fitur ini dapat membagi lampu latar LED yang terbagi dalam beberapa zona sesuai kecerahan visualnya dan menghasilkan kecerahan setiap zona yang berbeda.

Dengan dukungan Dolby Vision IQ, konsumen dapat memutar segala jenis format konten film. Lebih lagi, konsumen bisa mendapatkan kejernihan kualitas gambar 4K lewat AI 4K Upscalling. Teknologi ini memberikan kualitas gambar mendekati level 4K, dimana secara cerdas dapat mendeteksi warna piksel keseluruhan dan menentukan warna piksel dengan tepat.

Konsumen dapat menikmati audio yang maksimal dengan disematkannya Power Bass Woofer pada TV ini. REGZA Power Audio Pro menyematkan fitur ini untuk menikmati audio yang sama seperti aslinya, seolah-olah berada dalam adegan apapun yang di tonton. Selain itu, Z670N dibekali juga dengan 360 Surround Upscalling, kompatible dengan Dolby Atmos, dtsX serta eARC untuk suara jernih dan menggelegar.

Toshiba TV Z670N juga disematkan dengan teknologi Operating System (OS) VIDAA yang artinya, konsumen bisa menemukan berbagai aplikasi, lebih cepat dan mudah untuk digunakan. Konsumen juga dapat memaksimalkan fitur VIDAA Voice, Alexa, ataupun Google Home untuk membantu mengontrol TV. Selain itu, TV ini memiliki koneksi Bluetooth 5.0, Dual Band Wi-Fi, Airplay 2 dan HomeKit untuk mempermudah konsumen dalam berkoneksi dengan berbagai konten favorit dari gadget lain atau secara online.

“TV ini sangat cocok bagi pengguna yang menginginkan hiburan dan bermain game lebih maksimal. Konsumen bisa menjadikan Z670N pilihan terbaik untuk mengisi ruang keluarga lebih berwarna,” tutup Imam.