KAGUM Hotels Pecahkan Rekor MURI Satu Hari, 15 Hotel Diresmikan

Oleh: Benny Kumbang (Editor) - 15 September 2014

Hotel Zodiak @ Sutami Bandung
Hotel yang terletak Jalan Prof. Dr. Sutami No.133, Bandung ini mengusung karakter zodiak Virgo. Menyediakan fasilitas 49 kamar superior yang terbagi menjadi 29 kamar superior single bed dan 20 kamar superior twin bed. Hotel ini juga dilengkapi dengan jaringan internet gratis, restoran, serta ruang pertemuan berkapasitas 20 orang. Fasilitas lengkap di dalam kamar seperti TV LCD flat, pendingin ruangan, fasilitas pembuat teh dan kopi, disediakan tanpa dikenakan biaya tambahan. Lokasi strategis, karena dekat dengan salah satu tempat wisata di Bandung yaitu Karang Setra, dan pusat perbelanjaan di kota Bandung, seperti, Setrasari Mall, BTC Fashion Mall dan Paris Van Java Mall.