Obsession Awards 2023 “Best Parliamentarians”

Oleh: Syulianita (Editor) - 15 March 2023

Sjarifuddin Hasan

Wakil Ketua MPR RI

Naskah: Arief Rahman Hakim Foto: Sutanto

 

Sjarifuddin Hasan adalah salah seorang politisi senior Partai Demokrat yang mengukir prestasi cemerlang di pentas politik nasional. Dua periode dipercaya menjadi wakil rakyat membuktikan kinerjanya yang penuh dedikasi, berintegritas, dan amanah.

Figur yang akrab disapa Syarief Hasan ini ikut mengantarkan kesuksesan Partai Demokrat dalam Pemilu 2004 dan 2009. Ia sempat meninggalkan kursi DPR, karena ditunjuk Presiden SBY ketika itu sebagai Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dalam Kabinet Indonesia Bersatu II  periode 2009-2014. Mantan Ketua Harian Partai Demokrat yang juga anggota Dewan Pembina Partai Demokrat periode 2010 - 2015 ini sempat menduduki posisi sebagai Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat periode 2015-2020. Dan dia dipercaya menjadi Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat.

Wakil Ketua MPR RI ini  menyelesaikan pogram Magister Management dari Universitas Krisnadwipayana (UNKRIS), Jakarta, dan mengambil program Magister Business Administration di Fullerton California State University, AS, serta program doktor di Universitas Persada Indonesia YAI, Jakarta, pada tahun 2007.

Pada tanggal 31 Maret 2022, Syarief dikukuhkan sebagai Guru Besar (Profesor) di bidang Strategik Manejemen Koperasi dan UMKM oleh Universitas Negeri Makassar (UNM). Ia mengatakan, pengukuhan dirinya sebagai Profesor oleh UNM adalah sebuah amanah yang mesti disyukuri dan dijaga dengan sebaik-baiknya.

Sebagai wakil rakyat, kontribusinya dalam melakukan reformasi parlemen dan penguatan demokrasi di Indonesia sangat besar. Ia memahami bahwa ketahanan demokrasi sangat berkaitan erat dengan keberhasilan mewujudkan reformasi di tubuh parlemen yang merupakan pengawal demokrasi di Indonesia. Di sisi lain, perjalanannya sebagai wakil rakyat telah memberikan inspirasi kepada banyak orang, khususnya pemuda. Dalam pengalamannya selama lebih dari satu dekade berada di Senayan yang dituliskan di dalam buku biografinya yang berjudul “Nakhoda Menatap Laut” ia dedikasikan bagi generasi muda di berbagai daerah.

Seperti diutarakan dalam bukunya, sebagai anggota parlemen, ia berkomitmen untuk terus berkontribusi kepada bangsa dan negara dengan melakukan upaya maksimal bagi kemajuan bangsa dan negara. Bagi Syarief, kunci dari kemajuan parlemen di Indonesia adalah kebebasan menyampaikan narasi perbaikan untuk negeri. Dalam berbagai kesempatan ia juga selalu menegaskan bahwa    parlemen hadir sebagai sebuah ruang untuk menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi rakyat serta dapat mendewasakan iklim demokrasi di Indonesia. Ia bersama Partai Demokrat  akan menjadi penyemangat untuk terus menyuarakan aspirasi rakyat Indonesia.

Syarief Hasan juga merupakan tokoh yang mengharumkan Indonesia, karena  dianugerahi penghargaan Bintang Tanda Jasa "The Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star" dari Pemerintah Jepang pada 9 November 2022. Ini adalah bukti apresiasi negara lain atas jasanya dalam peningkatan hubungan Indonesia dan Jepang, saat ia menjabat Menteri Koperasi dan UKM era Presiden SBY. Penghargaan dan bintang  jasa yang ia dapatkan memotivasinya untuk berkiprah lebih banyak bagi bangsa dan negara.