MO Decade: Cara 10 Tokoh Menjaga Kebugaran

Ada dua jenis olahraga yang kerap dilakukan doktor bidang filsafat di Middle East Technical University ini, yakni treadmill dan tenis lapangan.
Bagi Dosen Pascasarjana Universitas Gajah Mada ini, keringat yang membasahi badan saat berolahraga cukup membantu mengembalikan kebugaran setiap pagi.
Tak hanya itu, bermain tenis membuatnya bisa melampiaskan emosinya dengan berteriak saat pukulan jitunya melesat.
“Kegembiraan di lapangan, berteriak-teriak, bisa membuat kita bebas dari tekanan,” terang Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) periode 2004 ini.