Tokoh 2015!
Ada yang menarik di tahun 2015 ini adalah terpilihnya 5 pimpinan baru Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), yang resmi diambil sumpahnya di hadapan Presiden Joko Widodo, Senin 21 Desember 2015 di Istana Negara. Mereka juga merupakan tokoh-tokoh andal yang mendapatkan kepercayaan memimpin lembaga antirasuah tersebut. Kelima pimpinan KPK yang baru, periode masa tugas 2015-2019 adalah:
Agus Rahardjo
Agus menyelesaikan pendidikan sarjananya di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Agus pernah menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (2010-2015), Ketua Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia, Kepala Pusat Pengembangan Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Publik Bappenas.
Agus juga merupakan pendiri Badan Arbitrase dan Alternatif Penyelesaian Sengketa Konstruksi Indonesia (Badapski).